16 July 2023
Last Updated: 05 August 2023

PENAHBISAN DAN PENGUTUSAN

OPSIR BALA KESELAMATAN
Angkatan Pembawa Kekudusan

 

Setelah tahun 2009 yang lalu, wilayah Sulawesi Tengah kembali menjadi tuan rumah pelaksanaan acara Penahbisan dan Pengutusan Opsir Baru. Rangkaian acara dalam pekan pengutusan ini dilakukan di beberapa tempat terpisah. 

Suasana menjadi begitu penuh haru pada saat nama-nama para kadet dipanggil dalam acara Penamatan dan Persekutuan Bintang Perak. Bintang Perak ini diberikan kepada para orang tua yang dengan sukacita menyerahkan anak mereka menjadi Opsir (red - Pendeta)  di Gereja Bala Keselamatan. Dalam acara inipun terdapat penganugerahan Penghargaan Catherine Booth Award bagi seluruh kadet. Catherine Booth Award ini diharapkan mendorong para Opsir baru untuk memiliki komitmen yang sungguh melayani Tuhan, belajar seumur hidup dan terus mengembangkan potensi diri yang Tuhan berikan di manapun ia ditempatkan; tujuan akhirnya adalah jiwa-jiwa bagi Kerajaan dan  kemuliaan Allah.

 Pada 3 posisi teratas penerima penghargaan Catherine Booth Award diperoleh oleh Kadet Sriyanti Tandu(1), Kadet Ani Safitri (2), Kadet Sukri Joins Kalaki (3). Dalam Ibadah ini pun telah diterima kembali sepasang sersan pemimpin Korps menjadi Opsir Bala Keselamatan dengan pangkat Letnan yaitu Letnan David Huma dan Letnan Elni Listyawati Huma. 

Pada hari Minggu, 18 Juni 2023, desa Kalawara – Kabupaten Sigi dipadati oleh ribuan jemaat Bala Keselamatan yang hadir untuk mengikuti acara Penahbisan dan Pengutusan Opsir. Sebanyak 44 orang kadet dengan panji angkatan Pembawa Kekudusan ditahbiskan dan diutus ke seluruh penjuru Indonesia. Acara ini dipimpin oleh pemimpin teritorial Komisioner Yusak dan Widiawati Tampai bersama tamu internasional yaitu Sekretaris Program Misi Internasional - Komisioner Ted dan Debby Horwood. Sorak haleluya terdengar sangat antusias saat para kadet menerima penempatan pertama mereka sebagai opsir. Acara ini dihadiri oleh 2.410 orang dan dihadiri oleh beberapa pejabat pemerintahan seperti  Kepala BPK Perwakilan Propinsi Sulawesi Tengah, Bupati dan Wakil Kabupaten Sigi, Ketua DPRD Kabupaten Sigi, Anggota DPR RI, Wakil Ketua DPRD Propinsi Sulawesi Tengah, KAPOLRES Sigi, DANDIM 1306 Kota Palu, Sekretaris Daerah Kabupaten Sigi, Kepala KANWIL KEMENAG Propinsi Sulawesi Tengah, Wakil Walikota Palu,  dan masih banyak tamu dari jejaring rekan dan sahabat Gereja Bala Keselamatan di wilayah Sulawesi Tengah.

 Turut memberi sambutan dalam ibadah ini, yaitu Bupati Sigi – Bapak Mohamad Irwan Lapatta, S. Sos.,M.Si dan juga Gubernur Propinsi Sulawesi Tengah yang diwakili oleh Kepala Biro Hukum. Pada akhir acara yang ditutup dengan nyanyian Bala Keselamatan Tetap Maju, diberikan undangan bagi orang muda yang terpanggil untuk melayani menjadi Opsir Bala Keselamatan dan puluhan orang muda maju dengan semangat untuk menjawab undangan tersebut. Tuhan Yesus memberkati Gereja Bala Keselamatan di Indonesia. Haleluya. (FA/KD) 

 

Tags: Youth & Children, Spiritual, Events, Territorial, Communities